Sumber: Samsung | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
KONTAN.CO.ID - Tidak perlu diragukan lagi bahwa Samsung Galaxy A36 5G adalah salah satu seri HP terbaik di kelas menengah, bahkan saat ada banyak produk baru yang menyusul kehadirannya.
Perlu diingat, Samsung Galaxy A36 5G rilis di Indonesia pada Maret 2025. Hingga November 2025, produk ini masih sangat digemari. Kualitas spesifikasi dan daya tahan fisik unggulan khas Samsung membuatnya sulit ditandingi.
Sekarang pun harganya sudah jauh lebih murah, turun dari kelas Rp 6 jutaan menjadi mulai dari Rp 4 jutaan saja.
Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Vivo X300 Series, Rilis di Indonesia 20 November 2025
Harga Samsung Galaxy A36 5G
Samsung Indonesia saat ini masih menawarkan dua varian Samsung Galaxy A36 5G secara resmi di pasaran. Perbedaan ada pada konfigurasi memori yang digunakan. Berikut adalah daftar harga terbarunya di bulan November 2025:
- Samsung Galaxy A36 5G 8/256 GB: Rp 4.899.000
- Samsung Galaxy A36 5G 12/256 GB: Rp 5.399.000
Harga tersebut mengacu pada ketersediaannya di Samsung Official Store Tokopedia dan toko resmi Samsung di marketplace lainnya.
Jika mencari di luar toko resmi, harga Galaxy A36 5G bahkan sudah dibuka mulai dari Rp 4,5 jutaan saja. Tentunya dengan kualitas yang sama dan dalam kondisi baru.
Baca Juga: OPPO Reno 15 Akan Gunakan Dimensity 8450, Setara dengan Reno 15 Pro
Keunggulan Samsung Galaxy A36 5G
Samsung Galaxy A36 5G menggunakan chipset Snapdragon 6 Gen3 (4nm Octa-core) dan mengusung Vapor Chamber 15% lebih besar untuk manajemen panas yang lebih baik.
Kombinasi chipset baru itu dengan RAM besar itu membuat HP Samsung terbaru ini sanggup bekerja di aktivitas sehari-hari yang padat dan multitasking, termasuk gaming.
Vapor Chamber yang digunakan tidak hanya membuat mesin tetap stabil, tapi juga baterai tetap dingin. Tersedia baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 45 W.
Layarnya menggunakan panel Super AMOLED berukuran 6,7 inci dengan resolusi FHD+ (1080 × 2340) dan refresh rate 120 Hz. Kombinasi itu cocok untuk aktivitas layar yang sibuk seperti gaming dan menonton film.
Kamera utama 50 MP dengan OIS (stabilisasi optik) milik Galaxy A36 5G masih jadi salah satu yang terbaik di kelasnya. Ada juga dukungan kamera sekunder ultrawide 8 MP dan makro 5 MP, serta kamera depan 12 MP.
Satu yang jadi keunggulan adalah dukungan kecerdasan buatan (AI) buatan Samsung bernama Awesome Intelligence, yang mampu mengedit foto dengan mudah dan sangat halus.
Terakhir, HP kelas menengah ini sudah memiliki rating ketahanan IP67. Artinya, tubuhnya tahan debu dan air hingga 1 meter selama 30 menit.
Baca Juga: Intip Desain Mewah Realme GT 8 Pro Edisi Aston Martin F1, Spesifikasi, dan Harganya
Selanjutnya: Kenaikan UMP 2026 Belum Diumumkan, Menaker: Tunggu saja
Menarik Dibaca: Edukasi Gizi dak Kesehatan Cara Optimalkan Tumbuh Kembang Balita
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













